-->

Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Dan Kesbangpol Kab.Banyu Asin Provinsi SumSel Kunjungi Lampung Selatan

Publish: Indragiri pos ----
KALIANDA LAMSEL,-Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (kesbangpol) kabupaten Lampung selatan,  terima Kunjungan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Dan Kesbangpol Kab.Banyu Asin Prov sumsel, dalam rangka kunjungan kerja dan study banding, pada senin 10/10/2023

Rombongan yang di Pimpin oleh Kepala Bidang Ideologi, wawasan kebangsaan dan Karakter bangsa Pemkab Banyu Asin Umar Effendye.S.E., AKT M.Si. yang didampingi oleh Analisis Kebijakan Ahli madya Tengku Suripto. S.Ag. dan Meidi Andri Purbaya.S.Kom dan  dari Tim FPK banyu Asin yang diketuai  Oleh H.M.Robani Syahrin. B.Sc., S.IP yang mengikut sertakan pengurus FKB Banyu Asin. 

Rombongan di sambut langsung Oleh Kepala Badan Kesbangpol Lamsel  Martoni Sani S.Sos.M.H di Ruang kerja nya bersama ketua FPK Lamsel Muslihun Amin atau yang akrab disapa "bang faruq" yang juga merupakan Panglima Hulubalang  dari bandakh way Urang, Lamsel

Dalam keterangan persnya kepada media ini Robani menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar besar nya kepada Pemkab. Lamsel melalui Kesbangpol yang telah menerima rombongan dengan penuh  kekeluargaan dan keakraban, Ia mengatakan bahwa Kunjungan ini merupakan agenda rutin kami setiap tahun dan kebetulan ditahun ini kami memilih Kab.Lampung Selatan untuk dikunjungi karena kami banyak mendengar keberhasilan pembangunan dan pembinaan terhadap ormas ormas yang ada di lampung selatan  oleh Pemkab Lamsel melaui Kesbangpol,  
Robani juga mengatakan kunjungan ini sifat nya sharing saling tukar Pengalaman yang mana kami akan menyadur ataupun membuat acuan bagi kami apa apa yang telah dilaksanakan pemkab lamsel sehingga lamsel terkesan rukun, damai dan adem ayem dengan berbagai suku adat yang ada, tentunya ini bukan perkara mudah untuk menciptakan nya kata Robani.

Dalam kesempatan yang sama, Kaban Kesbangpol Martoni Sani juga menyampaikan terima kasih kepada rombongan yang sudah mengunjungi Kabupten Lampung selatan, ini merupakan Suatu kehormatan bagi kita semua karena bisa di jadikan percontohan bagi Kabupaten lain khusus nya kab.Banyuasin dalam menggali pembinaan yang di terapkan dilampung selatan sehingga kerukunan ormas bisa terjalin.

Hal senada juga di ungkapkan Ketua FPK lamsel, Muslihun amin, dalam kesempatan itu beliau memaparkan bagai mana pemerintah daerah lampung selatan dalam merangkul dan membina ormas ormas yang ada di lampung selatan, kami semua sangat terakomodir dan merasa diperhatikan oleh pihak pemda dalam hal ini Bapak bupati lampung selatan Hi.Nanang Ermanto sehingga kami pun (ormas) secara otomatis harus bersinergi dan mendukung apa yang menjadi program Bupati Lampung selatan demi kemajuan kabupaten kami ini tutup Muslihun.(Saz)
Share:
Komentar

Berita Terkini