-->

Mengenai 2 Anggota KPPS Yang Meninggal Dunia, Ini Penjelasan Ketua KPU Lamsel

Publish: Indragiri pos ----
KALIANDA LAMSEL,-Beredarnya informasi mengenai  dua orang anggota KPPS dilampung Selatan yang meninggal dunia,  Pihak KPU Memberikan penjelasan mengenai peristiwa tersebut, Hal itu terungkap setelah Team media menemui ketua KPU lamsel, Ansurasta Razak.SE.,  MM. di Kantor KPU Lamsel Pada Kamis 22/02/2024.

"Ya bener, Ada laporan mengenai 2 anggota KPPS kita yang meninggal dunia, dari dua kecamatan yang berbeda, yaitu candipuro dan natar, tapi meninggalnya kedua Anggota KPPS itu Bukan disebabkan karena kelelahan setelah bertugas sebagai anggota KPPS atau  saat Sedang bertugas menjadi anggota KPPS tapi meninggal dikarenakan sebab yang lain,  mengenai Rincian nama dan asal TPS nya silahkan nanti konfirmasi dengan Komisioner KPU Bp.Irsan Didi ya, kebetulan Beliau sedang melayat di rumah duka yang meninggal tersebut, kita sama sama mendoakan semoga amal ibadah kedua almarhum mendapat kan pahala yang setimpal serta di tempatkan di tempat yang layak oleh tuhan yang maha esa,  ujar Pria yang akrab di panggil bang Aan itu.

Lebih lanjut Aan menambahakan, Tetap akan ada perhatian dari pihak KPU lamsel kepada kedua almarhum,  atas dedikasi dan pengabdian mereka selama menjadi Penyelanggara pemilu di tingkat bawah, Seperti pemberian  "Tali asih",  namun untuk besaran nya belum bisa kita pastikan karena akan di pleno kan terlebih dahulu, ungkap Ansurasta.

Terpisah melalui Sambungan Telfon, Irsan Didi, salah satu  komisioner KPU Lamsel, yang kebetulan baru selesai ikut menyolatkan di salah satu rumah duka, membenarkan hal tersebut, tapi Irsan Didi tidak bisa memberikan Rincian data dari kedua  almarhum karena belum sempat melihat Biodata realnya masing masing, namun Berdasarkan Informasi yang berhasil dikumpulkan Oleh team Media dari berbagai sumber  bahwa kedua personel yang di maksud itu Adalah : 1.Anggota KPPS Kecamatan Candipuro Desa Negara Ratu atas nama Komang Putu Astawan, dikabarkan meninggal dunia karena tersengat listrik saat bekerja di sawah dan 1 Orang lagi anggota KPPS Kecamatan. Natar yang bertugas sebagai Linmas yang meninggal karena sebab lain.(Saz)
Share:
Komentar

Berita Terkini