-->

Beda Tipis, Pertarungan Pilkada Way Kanan Bakal Seru

Publish: Indragiri pos ----
WAY KANAN LAMPUNG,-Pertarungan sengit antar paslon 01 dan 02 di pemilihan Bupati dan Wakil Bupati kabupaten Way Kanan, pasalnya diwaktu yang sedikit ini, selisih penghitungan suara menurut Data Departemen Riset Penelitian dan Pengembangan (Litbang RLMG) pada tanggal 21-27 Oktober 2024 menunjukkan paslon nomor urut 01 Resmen dan Cik Raden, unggul 0,4% dibanding dengan paslon nomor urut 02 Ali Rahman dan Ayu Asalasyiah, sabtu (09/10/2024).

Menurut data survei Litbang RLMG paslon 01 memperoleh suara 46,20% sedangkan paslon 02 meraih 45,80% suara, selisih Elektabilitas yang sangat tipis ini menunjukkan bahwa hasil pemilihan masih bisa berubah kapan saja.

Dari data survei yang melibatkan 500 responden dengan margin of error ±3%, hasil ini memberikan gambaran yang cukup akurat dan representatif tentang preferensi pemilih. Namun tetap membuka peluang perubahan besar,

Dibalik itu, yang sangat penting dan tidak dapat disisihkan ada 8% pemilih yang belum memutuskan pilihannya, meskipun demikian presentase ini akan menjadi rebutan bagi para kontestan untuk mendukung pada saat pencoblosan nanti.

Diketahui Paslon 01 Kadapi dan Cik Raden, hanya didukung oleh 3 partai yaitu PDIP, NasDem, dan Golkar, sedangkan paslon 02 Ali Rahman dan Ayu Asalasyiah memborong sisa partai yang ada yaitu Demokrat, Gerindra, PKB, PKS, PAN, Hanura, dan beberapa partai lainnya.

Akan tetapi paslon 01 menunjukkan kekuatan dominannya di 10 kecamatan, sebaliknya palon 02 Ali Rahman dan Ayu Asalasyiah menguasai 4 kecamatan kunci, hal ini memberikan paslon 01 keunggulan strategis dengan dukungan yang tersebar luas, di sisi lain meskipun hanya sedikit kecamatan yang dikuasainya, paslon 02 memiliki basis yang solid untuk meraih suara lebih banyak.

Berkurangnya batas waktu, perubahan sikap pemilih yang belum menentukan pilihan bisa menjadi faktor penentu dalam hasil akhir pilkada ini, mengingat hanya selisih 0,4% dan 8% pemilih yang belum memutuskan, peta dukungan di kabupaten ini bisa berubah dalam waktu singkat, persaingan ini semakin terbuka lebar, belum lagi debat terbuka paslon yang akan dilakukan pada tanggal 10 November 2024 besok, dimana hal ini bisa memunculkan animo baru dari masyarakat itu sendiri.

Morr 
Share:
Komentar

Berita Terkini